Cheat Mortal Kombat PS2 dan Fatality Terlengkap 2023

Mortal Kombat, game favorit Vincenzo.

Kumpulan cheat Mortal Kombat PS2 mulai dari Mortal Kombat Shaolin Monks, Deception, dan Armageddon lengkap dengan jurus Fatality!

Kehadiran cheat jadi salah satu hal yang membuat bermain game di Playstation 2 menjadi lebih seru dan menyenangkan.

Mortal Kombat adalah game PS2 yang sangat populer pada masanya. Bahkan hingga saat ini, cukup banyak orang yang masih memainkan game aksi penuh adegan berdarah tersebut. 

Salah satu seri Mortal Kombat yang cukup terkenal adalah Mortal Kombat: Shaolin Monks. Ini termasuk bagian dari franchise Mortal Kombat.

Selain Shaolin Monks, terdapat juga judul lain seperti Mortal Kombat 2, Mortal Kombat 3, dan Mortal Kombat Armagedon.

Khusus lewat artikel ini, kami akan membagikan daftar kode cheat Mortal Kombat Shaolin Monks PS2, cheat Mortal Kombat Deception dan Armageddon.

Cheat Mortal Kombat Shaolin Monks PS2

cheat mortal kombat shaolin monks ps2

Di dalam game Mortal Kombat Shaolin Monks terdapat berbagai macam karakter yang tersedia, namun tidak semua karakter bisa kalian mainkan pada saat pertama kali bermain.

Jika kalian ingin membuka karakter Mortal Kombat yang masih terkunci, kalian bisa coba kode cheat berikut ini.

Cheat Membuka Mode Arcade dan Karakter

  • Cara membuka mode Scorpion Mortal Kombat: Tahan L2 dan tekan KOTAK, ATAS, L1, R1, KIRI, KANAN, KOTAK, Lepas L2.
  • Cara membuka mode Sub-Zero Mortal Kombat: Tahan L2 dan tekan KOTAK, BAWAH, ATAS, L1, L1, ATAS, KOTAK, Lepas L2.
  • Cara membuka mode Arcade Mortal Kombat: Tahan L2 dan tekan KOTAK, ATAS, BAWAH, KANAN, KIRI, R2, KOTAK.

NB: Jurus Fatality, Mortality dan Brutality akan berfungsi apabila indikatornya warnanya berubah menjadi warna merah.

Cheat Fatality Mortal Kombat Shaolin Monks PS2

Di dalam game Mortal Kombat terdapat kode-kode khusus yang bisa digunakan untuk mengeluarkan jurus andalan dari masing-masing karakternya.

Jurus yang ada di Mortal Kombat ini sangat terkenal dan biasa disebut sebagai Fatality, Brutality dan Multality.

Dari ketiga jurus ini memiliki tampilan yang berbeda-beda dan tentunya sangat sadis. Fatality Mortal Kombat tentunya sudah sangat terdengar familiar bagi para penggemar game ini.

Namun, mungkin beberapa dari kalian baru mendengar jurus Multality dan Brutality. Kegunaan keduanya memang sama untuk memberikan serangan akhir, hanya saja visualnya yang berbeda.

Setiap karakter kalian memakai jurus Fatality, kalian akan mendapatkan poin double dan nantinya poin tersebut bisa kalian gunakan untuk mengupgrade kekuatan skill dan mendapatkan combo serangan.

Nah, untuk kalian yang ingin mencoba jurus tersebut bisa langsung coba kode password fatality Mortal Kombat di bawah ini.

Fatality Kung Lao

Cheat fatality dari karakter Kung Lao yang suka menggunakan topi bundarnya sebagai senjata utama, kalian bisa cek di bawah ini.

  • Fatality 1 Unfriendly Rabbit: KIRI, ATAS, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 2 Body Slice: KANAN, KANAN, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 3 Mid Air Slice: ATAS, ATAS, ATAS, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 4 Friendly Rabbit: ATAS, ATAS, ATAS, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 5 Arm Cutter: KIRI, KANAN, KIRI, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 6 Head Toss: KIRI, KANAN, KIRI, KIRI, KOTAK.
  • Fatality 7 Many Chop: ATAS, ATAS, KIRI, ATAS, KOTAK.
  • Fatality 8 Headache: ATAS, BAWAH, ATAS, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 9 Buzzsaw: KANAN, KANAN, ATAS, ATAS, KOTAK.
  • Mutality 1 Tornado: ATAS, KANAN, BAWAH, KIRI, SEGITIGA.
  • Mutality 2 Hat Control: KIRI, KANAN, KANAN, KIRI, SEGITIGA.
  • Brutality 1 Razor Edge: KIRI, KIRI, ATAS, ATAS, BULAT.

Fatality Liu Kang

Liu Kang sebagai karakter asia yang memiliki tubuh badan yang kekar serta ilmu bela dirinya yang sangat keren.

  • Fatality 1 Arm Rip: BAWAH, KIRI, KANAN, ATAS, KOTAK.
  • Fatality 2 Shaolin Soccer: BAWAH, KIRI, ATAS, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 3 Bone Break Combo: KIRI, ATAS, ATAS, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 4 Fire Kick Combo: KIRI, KANAN, BAWAH, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 5 Flipping Uppercut: ATAS, KANAN, BAWAH, KIRI, KOTAK.
  • Fatality 6 Naga: BAWAH, KANAN, KIRI, KIRI, KOTAK.
  • Fatality 7 Giant Stomp: KIRI, KIRI, KIRI, ATAS, KOTAK.
  • Fatality 8 Head Clap: KANAN, ATAS, KANAN, ATAS, KOTAK.
  • Fatality 9: KANAN, KIRI, BAWAH,BAWAH, KOTAK.
  • Mutality 1 Fire Tails: ATAS, BAWAH, ATAS, BAWAH, SEGITIGA.
  • Mutality 2 Dragon’s Fury: KIRI, KANAN, ATAS, ATAS, SEGITIGA.
  • Brutality 1 Rage Mode: KANAN, ATAS, BAWAH, BAWAH, BULAT.

Fatality Sub-Zero

Sub Zero adalah karakter Mortal Kombat yang memiliki kekuatan es dan merupakan musuh utama dari Scorpion.

  • Fatality 1 Spine Rip: KANAN, BAWAH, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 2 Snowball: KIRI, KIRI, BAWAH, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 3 Freeze Uppercut: KANAN, KANAN, BAWAH, KANAN, KOTAK.
  • Multality 1 Ice Stomp: ATAS, ATAS, BAWAH, ATAS, SEGITIGA.
  • Brutality 1 Frostbite Rage: ATAS, BAWAH, KIRI, ATAS, BULAT.

Fatality Scorpion

Scorpion karakter yang memiliki kekuatan jangkar tali yang dapat keluar dari tangannya serta karakter ini juga bisa mengeluarkan api.

  • Fatality 1 Flame: ATAS, ATAS, BAWAH, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 2 Spear Slice: KANAN, BAWAH, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Multality 1 Raise Hell: BAWAH, BAWAH, BAWAH, ATAS, SEGITIGA.
  • Brutality 1 Searing Blade: KANAN, KIRI, KANAN, KANAN, BULAT.

Fatality Johnny Cage

Johnny Cage karakter yang memiliki badan six-pack dengan menggunakan kacamatanya yang iconic, serta tendangan supernya sebagai jurus utamanya.

  • Fatality 1: BAWAH, BAWAH, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 2: KANAN, KANAN, KANAN, KANAN, KOTAK.

Fatality Kitana

Kitana adalah karakter perempuan dari Mortal Kombat yang biasanya menggunakan pakaian biru serta menggunakan kipas sebagai senjatanya.

  • Fatality 1: KIRI, KIRI, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 2: KANAN, KANAN, KANAN, KANAN, KOTAK.

Fatality Baraka

Baraka adalah karakter yang memiliki muka seperti zombie dan tanganya memiliki pedang tertancap di bagian tangannya.

  • Fatality 1: BAWAH, KIRI, KANAN, KANAN, KOTAK.
  • Fatality 2: KIRI, KIRI, KIRI, KIRI, KOTAK.

Fatality Reptile

Seperti namanya, karakter Reptile ini memiliki tubuh dan muka seperti hewan reptil.

  • Fatality 1: KIRI, KANAN, KIRI, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 2: KIRI, KIRI, KIRI, BAWAH, KOTAK.
  • Fatality 3: ATAS, ATAS, KANAN, KIRI, KOTAK.

Tips & Trik Mortal Kombat Shaolin Monks PS2

Cara Membuka Karakter Baraka

Koin Baraka terdapat di portal Soul Tomb dan kalian harus memanjat dinding dan ambil bagian kanan karena kalian akan menemukan patung. Hancurkan patungnya untuk mengambil koinnya.

Cara Membuka Karakter Johnny Cage

Kalian bisa menuju ke pintu Akademi Wu-Shi dan lompat ke atas atap rumah, disana kalian akan menemukan tuas yang berada di pintu paling kanan. Disana kalian akan menemukan koin Johnny Cage.

Cara Menyelamatkan Karakter Kabal dan Mendapatkan Pedang

Kabal bisa kalian temukan dengan pergi menuju pintu kedua yang dipenuhi oleh tubuh manusia yang bertempat di Wastelands, kemudian masuk saja ke pintu kedua.

Kalian harus menghindar dari batu yang menuju ke arah kalian dan panjat ke gunung yang ada disana. Lepaskan kabal dari penjara dan kalian akan diberikan senjata pedang.

Cara Membuka Karakter Kitana

Pada saat di stage Arena, disana terdapat pillar yang hampir rusak. Naiklah ke atas atap pilar itu untuk mengambil koin Kitana

Cara Membuka Karakter Reptile

Setelah melewati Brotherhood of Shadow, kalian bisa pergi ke air terjun dan lompatlah melewati air terjun tersebut. Kalian harus menuju pintu yang menyalakan patung penjaga dengan cara menghancurkannya.

Lalu bawa patungnya ke tempat pilar batu dan lemparkan patungnya ke pilar batu sampai runtuh. Jika sudah, balik lagi ke air terjun dan mengambil koinnya di dalam goa.

Cara Membuka Karakter Scorpion

Kalian harus menyusuri jalan yang ada di lantai bawah, di dekat tempat pengecoran untuk menyimpan / save game. Disana kalian akan menemukan 2 musuh pemanah yang masuk ke dinding.

Lemparkan salah satu dari pemanah ke dinding yang ada di bagian kiri pintu agar pintunya terbuka, disana terdapat tempat rahasia yang digenangi oleh api lava dan koin dengan karakter Scorpion.

Gunakan musuh untuk melakukan lompatan agar dapat mengambil koinnya.

Cara Membuka Karakter Sub Zero

Pada saat berhasil melewati Danau yang berdarah, kalian akan melihat patung singa yang menghadap ke arah pintu yang besar.

Disanalah kalian akan menemukan koin Sub Zero yang ada di balik patungnya. Cara untuk mengambilnya kalian harus berlari dan melakukan lompatan untuk mendapatkan koinnya.

Cara Menemukan Ermac

Ermace terdapat pada Smoke mission yang ada di dalam Warriors Arena, kalian harus berinterkasi dengan patung ninja yang berada di sebelah kiri sebanyak 3x supaya dapat melawan karakter Ermac.

Cara Menemukan Kano

Kano berada di penjara bawah tanah sebelum pertarung dengan Shao Khan. Disana juga ada Johnny Cage dan Kitana yang sedang dipenjara juga.

Kalian harus bicara dengan Kitana 3 – 5 kali untuk melakukan pertarungan dengan Kano.

Cara Menemukan Mileena

Pergi ke tempat penyimpnan yang ada di Living Forest, disana terdapat beberapa cabang dimana kalian harus meraih cabang pertama dari 2 cabang yang dekat candi dan lompatlah ke arah kuil.

Lalu raih pohon yang keluar dan naiklah sampai kalian menemukan area baru yang tempatnya bergelombang serta terdapat penjaga bertopeng dan mayat.

Dibagian ujung, terdapat portal berwarna ungu yang digunakan untuk melawan Mileena dan penjaganya.

Cara Mendapatkan Nyawa dan Darah

Ada trik agar nyawa dan darah tetap utuh dengan menyimpan / save permainannya atau menekan tombol R2 untuk berlutut di dekat tempat penyimpanan tanpa harus menyimpan permainan.

Cheat Fatality Mortal Kombat Deception

cheat mortal kombat deception ps2

Tidak hanya game Mortal Kombat Shaolin Monks dan Armageddon saja yang dapat menggunakan kode cheat. Mortal Kombat Deception juga memiliki daftar cheat untuk melakukan fatality dan harakiri.

Fatality Ashrah

Tidak Liu Kang dan Kung Lao yang menjadi peran utama di dalam game ini, fatality Ashrah tidak kalah kuat dengan mereka. Berikut ini kode cheat untuk karakter Ashrah.

  • Fatality 1: BAWAH, BAWAH, ATAS, ATAS, SEGITIGA
  • Fatality 2: KANAN, BAWAH, KANAN, BAWAH, SEGITIGA
  • Harakiri: ATAS, BAWAH, ATAS, ATAS, SEGITIGA

Fatality Dairou

Karakter Dairou juga memiliki cheat fatality dan harakiri yaitu sebagai berikut.

  • Fatality 1: BAWAH, ATAS, KIRI, KIRI, KOTAK
  • Fatality 2: BAWAH, BAWAH, KIRI, X
  • Harakiri: KIRI, KIRI, KIRI, BAWAH, KOTAK

Fatality Darrius

  • Fatality 1: ATAS, BAWAH, KIRI, KANAN, X
  • Fatality 2: BAWAH, KANAN, KANAN, ATAS, KOTAK
  • Harakiri: KIRI, KANAN, KANAN, SEGITIGA

Fatality Havik

  • Fatality 1: BAWAH, KANAN, KANAN, ATAS, BULAT
  • Fatality 2: KANAN, KANAN, KANAN, KIRI, SEGITIGA
  • Harakiri: KANAN, ATAS, ATAS, ATAS, SEGITIGA

Fatality Hotaru

  • Fatality 1: KANAN, ATAS, KIRI, BAWAH, KOTAK
  • Fatality 2: BAWAH, KANAN, KIRI, KANAN, SEGITIGA
  • Harakiri: ATAS, KIRI, KIRI, KIRI, SEGITIGA

Cheat Arena Mortal Kombat Armageddon

cheat arena mortal kombat armageddon ps2

Buat kalian yang main game Arena Mortal Kombat Armageddon bisa coba beberapa kode cheat yang ada di bawah ini yaitu sebagai berikut:

  • Art Firewall Arena: ATAS, KOTAK, R1, L2, BULAT, L1
  • Falling Cliffs Arena: R2, BULAT, KOTAK, X, BULAT, SEGITIGA
  • Nethership Interior Arena: R1, KIRI, KIRI, BAWAH, L1, KOTAK
  • Pyramid of Argus Arena: R1, L1, KOTAK, X, R2, ATAS
  • Red Dawn Arena: BULAT, L1, ATAS, KOTAK, BULAT, BAWAH

Itulah daftar cheat Mortal Kombat PS2 yang terbaru. Dengan cheat tersebut, tentunya pengalaman fatality kalian bakal lebih seru dan menyenangkan. Jadi, selamat mencoba!

***

Beli voucher PSN Card ya di itemku! Udah hemat, gampang, cepat pula. Langsung cus aja!

Untuk press release, iklan, dan kerja sama lainnya dapat mengirim email ke anggasp@fivejack.com.

Written by EXP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *