7 Cara Menjadi Pro Player Free Fire (FF)

Garena Free Fire

Menjadi yang terhebat di game Free Fire menjadi keinginan bagi para pemainnya. Nah, kami memiliki beberapa tips cara menjadi pro player Free Fire (ff).

Beli Diamond Free Fire termurah hanya di itemku. Udah hemat, gampang, cepat pula! Klik di sini untuk mulai belanja.

Sebagai seorang gamer, kamu pastinya ingin memenangkan game tersebut. Salah satu game yang digandrungi adalah Free Fire yang bergenre game battle royale. Kali ini kamu akan mempelajari bagaimana cara menjadi pro player FF (Free Fire).

Semua gamer profesional pasti berawal dari pemula. Untuk itu kamu terlebih dahulu harus memahami cara bermain Free Fire bagi pemula. Nah, berikut ini adalah cara-cara yang bisa kamu praktekkan agar semakin pro dalam bermain FF.

background free fire 1

1. Bermain dengan Strategi

Free Fire adalah permainan survival dimana kamu harus bertahan selama mungkin agar dapat memenangkan game.

Karenanya, kamu harus menerapkan strategi khusus agar tidak tumbang di awal permainan. Bermain agresif dengan menyerang musuh memang menarik dan menegangkan.

Tapi kamu juga harus paham kapan harus bermain agresif dan kapan harus bertahan. Karena kunci dari game ini adalah bertahan hingga akhir dengan mengalahkan musuh-musuh yang berjumlah lebih dari 30 orang.

Baca Juga: 10 Tips Bermain Meta Solo Ranked di Free Fire

2. Memahami Role

Jika kamu bermain dalam sebuah tim atau squad, maka memahami role adalah hal yang wajib. Dalam game Free Fire, ada 4 role yaitu Sniper, Marksman, Breacher, dan Support.

Tiap-tiap role memiliki peran dan fungsi masing-masing yang saling melengkapi.

Untuk menjadi pemain pro Free Fire kamu harus mampu menjalankan peran dan fungsi sesuai role. Pemilihan senjata tiap-tiap role juga harus diperhatikan.

3. Memakai Skin yang Mendukung Penambahan Rate of Fire

Salah satu elemen penting dalam game Free Fire adalah skin. Kalau kamu memiliki banyak skin, tak ada salahnya menggunakan skin yang dapat meningkatkan Rate of Fire.

Penambahan Rate of Fire akan memungkinkan tembakanmu tepat mengenai musuh meskipun damage yang dihasilkan tidak terlalu besar.

Selain itu, kamu juga harus memahami cara mengetahui musuh di Free Fire agar seranganmu dapat membunuh musuh dalam jumlah banyak dan cepat.

background free fire 2

4. Menggunakan Senjata Melee

Kamu harus tahu cara memilih senjata Free Fire. Senjata Melee sangat menguntungkan pemain terutama saat berlari menghindari tembakan musuh.

Menggunakan senjata ini memungkinkan kecepatanmu semakin meningkat jika dibandingkan dengan pistol atau senjata api.

5. Manfaatkan Granat

Jangan terlalu fokus dengan senjata menembak karena kamu juga bisa menggunakan granat sebagai senjata yang tak kalah ampuh.

Kenyataannya dalam game Free Fire granat sangat berguna. Ledakan dari granat akan membuat musuh keluar dari tempat persembunyiannya sehingga kamu tahu kemana harus menembak.

Melempar granat juga butuh strategi, tidak asal melempar saja. Pahami waktu dan lokasi yang tepat untuk pelemparan granat agar senjatamu tak terbuang sia-sia.

background free fire 3

6. Berlatih Terus

Salah satu syarat menjadi pemain Free Fire professional adalah dengan mengumpulkan pengalaman sebanyak-banyaknya.

Skillmu akan sulit meningkat jika kamu malas berlatih. Kamu juga dapat mengamati permainan lawan yang performanya lebih baik agar bisa kamu pelajari.

Dengan menambah jam terbang, kamu akan mengerti celah-celah kesalahan yang harus diperbaiki ke depannya.

Asah terus kemampuan menembakmu menuju level yang lebih tinggi agar musuh-musuh dapat dikalahkan.   

7. Gunakan Perangkat yang Tepat

Meskipun kelihatannya sepele, nyatanya perangkat memiliki pengaruh besar dalam permainanmu. Strategi permainan dan skill menggunakan senjata memang sangat penting.

Tetapi kamu akan sulit memenangkan game jika tidak ada dukungan perangkat yang memadai.

Pastikan agar perangkat yang kamu gunakan dalam kondisi baik. Sehingga performa permainanmu lebih responsif dan professional.

Itulah cara menjadi pro player FF yang dapat kamu lakukan dari sekarang. Untuk mencapai status pro player tidak ada kata instan melainkan membutuhkan proses.

Untuk itu, maksimalkan proses agar kamu dikenal sebagai pemain FF yang pro.

Baca juga artikel menarik Free Fire lainnya:

Written by Fagya Bayuaji Hadiyanto Saputra

Junior SEO Specialist itemku.com | Gamer, Blogger, Video Editor abal-abal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *