Yuk, Bikin Produk Kamu Dilihat Ribuan Calon Pembeli!

Halo, Juragan!

Salah satu kunci keberhasilan dalam berjualan adalah seberapa besar kemungkinan produk kamu dilihat oleh calon pembeli.

Masalahnya, tak sedikit Juragan yang membuat nama produk tetapi tidak sesuai dengan produk yang dijual. Hal tersebut memperkecil peluang produk dilihat calon-calon pembeli.

Pasalnya, produk yang namanya tidak sesuai tidak akan muncul di Product List. Tentu Juragan semua tidak ingin itu terjadi, bukan?

Cara agar produk tetap muncul di Product List

Agar produk tetap muncul di Product List, Juragan bisa mengikuti dua cara berikut ini:

1. Gunakan nama yang telah direkomendasikan

Cara paling mudah yang bisa Juragan lakukan adalah membuat dagangan menggunakan nama item yang telah itemku rekomendasikan.

Berikut langkahnya:

  • Buat dagangan
  • Pilih kategori dagangan
  • Klik tipe dagangan
  • Pilih nama item sesuai dengan rekomendasi yang tersedia

2. Moderasi top up

Langkah lain yang bisa Juragan tempuh adalah dengan melakukan moderasi ulang. Cara ini hanya berlaku untuk Juragan yang produknya pernah terkena pelanggaran yang berujung pada pencabutan moderasi top up (pelanggaran 3.10).

Bagaimana agar produk muncul di halaman depan?

Selain memastikan produk muncul di Product List, Juragan juga bisa memanfaatkan halaman depan agar produk lebih sering dilihat calon pembeli.

Berikut caranya:

1. Manfaatkan fitur Produk Promosi

Penjelasan mengenai Produk Promosi bisa kamu baca di sini: Produk Promosi.

2. Gunakan fitur Belanja Cepat

Penjelasan mengenai fitur Belanja Cepat bisa kamu baca di sini: Belanja Cepat.

Written by Seller Team

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *